Mengulas Pergerakan Ranking FIFA Timnas Indonesia Terbaru di Era Shin Tae-yong: Sukses Bawa Terbang dari Titik Terendah

April 6, 2024

Football Room,

Timnas Indonesia sudah empat tahun di bawah kendali pelatih Shin Tae-yonng. Juru taktik asal Korea Selatan itu pertama kali ditunjuk sebagai nahkoda tim Merah-Putih pada 1 Januari 2020.

Ketika Shin Tae-yong pertama kali tiba di Timnas Indonesia, peringkat FIFA Tim Garuda ada di posisi 173. Itu menjadi salah satu ranking terburuk dalam sejarah sepak bola Tanah Air.

Shin Tae-yong total sudah memimpin total 45 pertandingan untuk Timnas Indonesia di level senior. Sejak itu pula berpengaruh pada ranking FIFA yang dimiliki skuad Garuda. Hasilnya cukup positif karena cenderung mengalami kenaikan.

Pada periode Februari 2024, peringkat FIFA Timnas Indonesia mengalami kenaikan. Dengan berada di posisi ke-142. Secara umum, Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong naik 31 peringkat dari 173 ke 142 dunia. Poin Timnas Indonesia pun melonjak dari yang awalnya 964.07 poin menjadi 1072.66.

Dari Titik Terendah

Shin Tae-Yong Resmi Latih Timnas Indonesia

Timnas Indonesia berada dalam kondisi yang rumit sebelum Shin Tae-yong datang. Skuad Garuda meraih hasil buruk di Kualifikasi Piala Dunia Nono4D, kalah lima laga beruntun dan Simon McMenemy harus didepak dari kursi pelatih.

Shin Tae-yong dikontrak untuk jadi pelatih Timnas Indonesia pada awal 2020. Tak lama setelah itu, COVID-19 melanda. Jadi, tak ada agenda yang bisa diikuti atau dimainkan Timnas Indonesia.

Debut Shin Tae-yong baru terjadi pada Mei 2021. Pada laga uji coba jelang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Indonesia kalah dengan skor 1-3 dari Oman. Saat itu, Shin Tae-yong memakai mayoritas pemain yang bermain di liga domestik.

Pada Februari 2020, saat Shin Tae-yong datang, Indonesia berada di posisi 173 ranking FIFA. Posisi itu bertahan hingga Mei 2021, ketika Shin Tae-yong menjalani debutnya.

Merangkak Naik